Lompat ke Konten Lompat ke Sidebar Lompat ke Footer

Cara Edit Teks Word Art Microsoft Word

Menggunakan word art bisa menjadikan teks microsoft word lebih menarik. Selain itu dengan word art ini bisa membantu teman-teman membuat poster sederhana dengan teks yang menarik baik secara bentuk, warna dan sebagainya.

Bagi teman-teman yang ingin membuat teks word art lebih menarik atau lebih dari standar, teman-teman bisa mengikuti beberapa tahap berikut ini. Dengan cara ini word art yang teman-teman hasilkan akan lebih baik dan juga memiliki bentuk yang lebih menarik.


1. Siapkan word art 

Sebelum melakukan editing teks pada fitur word art, pastikan teman-eman bisa melakukan tahap awalnya yaitu membuat word art.  Bagi yang belum mengetahui cara membuat teks word art bisa mengikut langkah berikut ini terlebih dahulu.  Cara Membuat Word Art


2. Klik Shape  format > Quick Styles

Jika teman-teman sudah membuka fitur word art dan sudah muncul kotak yang berisi teks "Your text here", maka teman-teman bisa mengganti teks tersebut dengan teks yang sesuai kebutuhan.

Jika sudah diganti, maka teman-teman bisa klik pada kotak teks tersebut. Kemudian akan muncul menu "shape format" dan disitu akan ada fitur "quick styles" untuk mengedit word art agar lebih menarik.


3. Ganti Warna Word Art

Berikutnya pada fitur "quict styles" ada banyak pilihan yang bisa digunakan diantaranya untuk mengganti warna teks word art. Caranya teman-teman tinggal klik simbol "A" pada bagian samping atas icon "quick styles" kemudian akan muncul banyak pilihan warna yang bisa digunakan. 


4. Ganti bentuk Word Art

Tak hanya mengubah warna, teman-teman bisa juga mengubah bentuk word art. Pada bagian ini teman-teman bisa melakukan editing teks word art agar lebih artistik. Misalnya menambahkan efek shadow (membuat bayangan hitam pada teks), kemudian reflection untuk membuat teks memiliki bayangan nyata (refleksi), hingga membuat teks menjadi bentuk 3D (tiga dimensi).

Demikian informasi tentang cara mengedit teks word art agar lebih artistik yang bisa saya bagikan dalam artikel ini. Jika teman-teman memiliki informasi tambahan tekait hal ini, bisa disampaikan dikolom komentar dibawah ini.

Semoga artikel ini bisa memberikan manfaat bagi teman-teman yang membacanya hingga tuntas.

Posting Komentar untuk " Cara Edit Teks Word Art Microsoft Word"